Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2020

Pakai Anting, Sebuah Identitas untuk Seorang Bayi Perempuan

Menggunakan anting merupakan salah satu identitas untuk seorang perempuan. Termasuk untuk perempuan yang juga masih bayi. Kemarin, saya menemani Nuha bayi perempuan saya yang berusia 16 bulan ke bidan untuk tindik anting yang kedua kalinya. Dulu sebenarnya sudah pernah ditindik ketika usia satu bulanan. Tapi, antingnya lepas sekitar bulan April-Mei, satu-persatu. Mau dipasangkan lagi tapi bayiku ggak bisa diem, jadi ggak pas terus di lubang telinganya. Dipasang ketika tidurpun berasa, gerak-gerak bahkan sampai terbangun dari tidurnya. Situasi pandemic ini membuat banyak pertimbangan untuk sekedar pergi ke bidan. Sekitar empat bulanan anak saya tidak menggunakan anting. Waktu yang cukup lama yang dapat membuat lubang anting di telinga jadi menutup kembali. Pertimbangan harus ditindik lagi membuat saya langsung terbayang akan tangisan bayiku. Tindikan pertama diusia satu bulanan dulu, saya tidak berani memeganginya, bahkan saya tunggu di luar ruangan bidan. Bapaknyalah yang memegangi